Total Melawan Liberalisme, ALiM Resmi Diluncurkan




KELOMPOK perlawanan baru terhadap liberalisme diluncurkan. Para pemuda yang berupaya membentengi akidah umat dari bahaya liberal ini menamakan dirinya Anti Liberal Movement (ALiM). Sebagai komunitas baru, ALiM ingin menyasar segmen pemuda dengan melakukan perlawanan terhadap liberalisme secara total.
Sebagai generasi muda Islam, ALiM menilai perlawanan terhadap pemikiran dan pergerakan Liberal tidak bisa parsial terhadap satu individu, organisasi atau paham tertentu, melainkan wajib secara total pada berbagai individu, organisasi dan paham yang merupakan wujud dari pemikiran dan pergerakan Liberal.
“Jadi musuh kami tidak hanya Jaringan Islam Liberal (JIL), tapi juga kelompok-kelompok sekuler liberal lainnya,” kata Ketua Umum ALiM, Danu A. Erlangga, kepada Islampos.com, Senin (22/9).
ALiM mencatat aktivitas gerakan liberalisme di Indonesia telah merambah ke segala sisi serta berkerja sama dengan berbagai bentuk pemikiran dan pergerakan sesat yang sama-sama bertujuan untuk menghancurkan Islam dan umat Islam khususnya generasi muda Islam. Maka, ALiM menanggalkan sisi fanatisme pribadi dan golongan dan semata-mata berjuang hanya untuk Allah.
“Kami sebagai generasi muda Islam yang tergabung dalam komunitas Anti Liberal Movement (ALiM) menyatakan akan senantiasa menjaga loyalitas kepada Allah, Rasul-Nya, serta umat Islam dengan meninggalkan loyalitas kepada pribadi, golongan, organisasi serta kebangsaan,” kata Danu panjang lebar.
Sebelumnya, dalam kajian perdana ALiM di Masjid Baitul Ihsan, Bank Indonesia, Jakarta, Peneliti  Institute For the Study of Islamic Thought And Civilizations (INSISTS) Tiar Anwar Bachtiar menilai JIL hanya bagian kecil dari liberalisme di Indonesia. Sebab yang terjadi di Indonesia banyak lembaga liberalisme pemikiran tumbuh di luar JIL. [Pz/Islampos]

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama

LANGUAGE