Tentu saja berita gembira ini membuat pemain muslim di klub Jerman Bayern Munchen akhirnya bisa bernafas lega, karena impian mereka untuk memiliki sebuah masjid di stadion Allianz Arena tercapai, hal tersebut agar mereka dapat melaksanakan shalat wajib tepat waktu.
Manajemen klub berjuluk The Bavarian memutuskan untuk membangun sebuah masjid yang memberikan tempat bagi para pemain dan para fans muslim untuk melaksanakan shalat. Tidak hanya itu pihak manajemen rencananya juga akan menunjuk seorang imam masjid serta membangun perpustakaan Islam yang cukup besar sebagaimana dilansir oleh situs Maroko, el-botola.com.
Menurut situs ini, Manajemen klub akan menanggung 85% dari biaya pembangunan masjid dan sisanya akan di tanggung oleh para pemain dan para fans.
Pembangunan masjid bagi para pemain ini bukanlah hal yang pertama, sebelumnya Newcastle United juga telah mengabulkan permintaan para pemain Muslim untuk membangun masjid sebagai tempat mereka melaksanakan shalat. (fz/fmd)
Posting Komentar