Paris -Sebuah firma biomedis asal Prancis, Carmat, mengatakan bahwa mereka telah mengujicoba jantung buatan pada manusia.
Uji coba ini ke depannya diproyeksikan jika stok organ untuk ditransplantasi sudah terbatas, demikian lansir ChannelNewsAsia.
Operasi tersebut dilakukan pekan ini di Georges Pompidou Hospital, Paris, dan berlangsung cukup sukses.
Pasien yang namanya dirahasiakan tersebut kini sudah sadar dan bisa bicara dengan sanak saudaranya. Namun, masih terlalu dini untuk mengambil keputusan jangka panjang berdasarkan operasi ini.
Jantung buatan ini sudah digunakan sejak lama sebagai cadangan sambil menunggu stok jantung sungguhan tersedia.
Puluhan ribu pasien meninggal tiap tahunnya dikarenakan kurangnya stok organ di rumah sakit untuk ditransplantasi. (*/inilah)
Posting Komentar